ANALISIS SOSIOLOGI MEDIA PADA KONSTRUKSI BERITA BERNUANSA PORNOGRAFI
Abstract
Permasalahan yang diangkat penulis dalam artikel ini adalah faktorfaktor apa saja yangmemengaruhi atau mendorong penempatan beritaberita bernuansa pornografi sebagai berita utama di surat kabar Lampu Merah dan Pos Metro. Segala sesuatu yang termuat pada sejumlah berita utama bernuansa pornografi itu tidak terlepas dari peran komunikator massa, yaitu para pekerja media yang ada di kedua media surat kabar tersebut. Berita bukan hanya merupakan bagian atau obyek dalam realitas kehidupan seharihari individu,tetapi I a atau mereka juga bisa dipandang sebagai sebagai realitas sosial itu sendiri. Dalam hubungan ini, lebih lanjut berarti bahwa pengalaman individu tentang sesamanya merupakan hal penting untuk ditelaah dalam pembicaraan tentang konstruksi realitas sosial. Dalam penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif den prosedur prosedurnya dengan menggunakan wawancara mendalam dan observasi yang selalu terkait dengan narasumber penelitian, atau dalam penelitian kualitatif disebut dengan informan. Faktorfaktor yang memengaruhi konstruksi berita bernuansa pornografi di media, yaitu keuntungan atau pertambahan modal (kapital), selera pasar atau peluang pada munculnya pembaca baru potensial (new potensial reader), ideologi/manajemen media yang diberlakukan, kharakteristik SDM dan media rutin yang berjalan, dan tidak memadainya perangkat hukum dan aturan dari pemerintah dalam membatasi isi muatan dari suatu koran.
Katakunci: sosiologi media, konstruksi realitas sosial, pornografi.
In this article, author raise the issue concerning what factors that will influence or encourage the publishing of pornographic news as headlines in Lampu Merah and Pos Metro newspaper. Everything that is contained in several pornographic headlines cannot be separated from the role of mass communicator, which in this case is media worker in those newspapers. News is not only a part of or an object in an individual’s daily life, but It can also be considered as social reality itself. In this context, it means that an individual experience about others is a very important thing to be researched in terms of social reality construction. This research uses qualitative descriptive method and its procedures along with indepth interview and observation of research sources, known as informant in qualitative research. Factors that influence pornographic news construction in media are profit or capital increase, market demand or the opportunity of new potential reader, applied ideology/media management, human resource characteristics and routine ongoing media, and insufficient law or regulation from the government for restricting the contents of a newspaper.
Keywords: media sociology, social contruction of reality, pornography.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 3.0 License.
Indexed by:
Archived in:
Listed in:
INTERNATIONAL ASSOCIATION FOR MEDIA AND COMMUNICATION RESEARCH